Sabtu, 29 Agustus 2020

Terong Ebi Balado

Sumber resep : Eddy Siswanto
Bahan :

1 kg Terong, potong sesuai selera
30 gram Ebi, memarkan
50 gram Cabe Merah, haluskan
10 buah Cabe Rawit Merah, potong kecil-kecil
10 batang Kembang Bawang, iris 1 cm (bisa diskip jika tidak ada)
1 buah Tomat Merah, potong kecil
4 buah Jeruk Limo, ambil airnya
15 gram Lengkuas, memarkan
3 lembar Daun Jeruk
10 siung Bawang Merah, iris tipis
6 siung Bawang Putih, cincang halus
1 sdm Masako
1 sdt Garam
1 sdm Gula Pasir

Cara memasak :
  1. Kukus terong selama 10 menit angkat (ada yang lebih suka digoreng, kembali ke selera masing-masing).
  2. Panaskan wajan, masukkan bawang merah, bawang putih, masukkan cabe merah, masukkan cabe rawit, lengkuas, daun jeruk. Tumis semua bumbu sampai harum.
  3. Masukkan tomat sampai hancur, masukkan air jeruk, masukkan ebi.
  4. Tambahkan air ke dalam tumisan. Masukkan garam, gula dan penyedap rasa. Koreksi rasa.
  5. Masukkan kembang bawang.
  6. Terakhir, masukkan terong yang sudah dikukus. 
  7. Sajikan dalam keadaan masih hangat. Enak :)
Tips memasak balado :
Tumis semua bumbu sampai hancur dan harum.


Jadi, kapan dicoba sendiri di rumah, ladies ? :) 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah meninggalkan komentar :)